Ada Keterangan Berbeda dalam Kasus Perampokan di Segalamider

Zainal Asikin/Teraslampung.com ilustrasi perampok bersenjata tajam/dok BANDARLAMPUNG – Ada keterangan berbeda terkait kasus perampokan terhadap korban Toni Abdulah (53) warga Tulang Bawang, Lampung Tengah yang dilakukan enam orang p...

Ada Keterangan Berbeda dalam Kasus Perampokan di Segalamider

Zainal Asikin/Teraslampung.com

ilustrasi perampok bersenjata tajam/dok

BANDARLAMPUNG – Ada keterangan berbeda terkait kasus perampokan terhadap korban Toni Abdulah (53) warga Tulang Bawang, Lampung Tengah yang dilakukan enam orang pelaku bersepeda motor di Jalan Imam Bonjol, Kelurahan Segalamider, Tanjungkarang Barat, Kemiling, Bandarlampung, Senin (5/1) dinihari lalu.

Kasat Reserse Kriminal Polresta Bandarlampung, Kompol Dery Agung Wijaya mengatakan, terkait dengan kasus tersebut saat ini pihaknya sedang melakukan penyelidikan dan pendalaman, karena adanya informasi yang berbeda (simpang siur) dari keterangan saksi. Selain itu, pihaknya akan minta keterangan korban.

“Saat kejadian, ada keterangan saksi sempat terjadinya dialog antara korban dan pelaku. Apakah korban tersebut kenal atau tidak dengan pelaku, pastinya kami belum bisa menyimpulkan apakah kejadian itu murni perampokan atau adanya unsur sakit hati atau yang lainnya. Kasus
ini masih kami dalami,” kata Dery, Jumat (9/1).

Mantan Kapolsek Natar, Lampung Selatan ini juga menuturkan,  ada yang menyebutkan kejadian tersebut adalah salah sasaran atau yang lainnya. Sebab, saat kejadian tidak ada barang yang berharga milik korban yang hilang.

“Saksi yang sudah kita periksa baru dua orang saksi, dari keterangan saksi tersebut ada keterangan yang akan kami dalami kembali dengan mengintrogasi kepada pihak-pihak lain. Tiga tim yang sudah kami bentuk (Polresta dan Polsekta Tanjungkarang Barat), saat ini tengah bekerja
dan melakukan penyelidikan dilapangan,”jelasnya.

Enam pelaku perampokan bersenjata tajam menggunakan kendaraan sepeda motor menghadang Toni Abdulah (53) warga Tulang Bawang, Lampung Tengah yang sedang mengendarai mobil sedan Vios warna hitam BE 1012 AW di jalan Imam Bonjol, Kelurahan Segala Mider, Tanjungkarang Barat, Kemiling, Bandarlampung, Senin (5/1) dinihari sekitar pukul 01.30 Wib.

Akibat kejadian tersebut, Toni Abdulah mengalami luka tusukan senjata tajam cukup parah tepat dibagian paha sebelah kanan. Nyawa korban dapat diselamatkan oleh warga sekitar, selanjutnya korban dilarikan ke RSUD Abdoel Moeloek  untuk mendapatkan perawatan medis.