Arinal dan Nunik Hadiri Syukuran Nelayan di Margasari Lampung Timur
LAMPUNG TIMUR– Pasangan Cagub – Cawagub Lampung 2019-2024 Arinal Djunaidi – Chusnunia Chalim (Nunik ) menghadiri tasyakuran nelayan di Desa Margasari, Kecamatan Labuhan Maringgai, Lampung Timur, Selasa ( 26/12). Kepala Mesa Marga...

LAMPUNG TIMUR– Pasangan Cagub – Cawagub Lampung 2019-2024 Arinal Djunaidi – Chusnunia Chalim (Nunik ) menghadiri tasyakuran nelayan di Desa Margasari, Kecamatan Labuhan Maringgai, Lampung Timur, Selasa ( 26/12).
Kepala Mesa Margasari , Nyoto Siswoyo mengharapkan kepada Arinal dan Nunik jika terpilih menjadi Gubernur dan Wakil Gubernur Lampung dapat menyejahterakan nelayan di Lampung timur dan menjadikan Lampung Timur sebagai zona nelayan.
Arinal menyatakan kesiapannya untuk memenuhi harapan warga.
“Para nelayan dan petani di Lampung nantinya harus lebih sejahtera,” katanya.
Menanggapi tentang informasi adanya pendangkalan pantai, Arinal mengakuakan berkoordinasi dengan kementerian terkait dan akan lebih mengedepankan kepentingan masyarakat Provinsi Lampung sehingga menjadi pemimpin yang amanah.
Acara tersebut juga dihadiri ketua DPD II Partai Golkar tingkat kabupaten/kota se-Provinsi Lampung, Ketua HNSI Lampung Timur, dan ribuan masyarakat Desa Margasari.
Acara dimeriahkan dengan seni tari pencak silat bandrong Lampung Timur.
ADVETORIAL