RUPS Tahunan dan RUPS LB Bank Lampung, Indra Merviana diangkat sebagai Pjs Direktur Utama Bank Lampung

RUPS Tahunan dan RUPS LB Bank Lampung, Indra Merviana diangkat sebagai Pjs Direktur Utama Bank Lampung

Teraslampung.com -- Indra Merviana diangkat sebagai Pjs Direktur Utama Bank Lampung dalam Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) Tahun Buku 2025 dan Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) Bank Lampung, di Ballroom Grand Marcure Hotel Bandar Lampung, Kamis (15/1/2026).

Pengangkatan Indra Merviana sebagai Pjs Direktur Utama Bank Lampung diungkapkan langsung oleh Komisaris Utama Bank Lampung Muhammad Firsada yang ditemui usai RUPS Tahunan Tahun Buku 2025 dan RUPSLB Bank Lampung.

“Hari ini ada dua sesi RUPS. Pertama, RUPS Tahunan yang isinya agenda laporan kinerja Direksi tahun 2025 untuk didenger dan dimintai pendapat para pemegang saham. Alhamdulilah, Direksi telah mempertanggungjawabkan kinerjanya dan menyampaikan besarnya laba yang diperoleh dan para pemegang saham menerima. Disini juga Direksi menyampaikan rencana bisnis kedepan sehingga kedepannya rencana bisnis ini menjadi pedoman kerja para Direksi” ujar Muhammad Firsada.

Firsada mengungkapkan, Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) digelar dalam rangka pengunduran diri Direktur Utama Bank Lampung sebelumnya Mahdi Yusuf.

"Karena beliau diangkat sebagai Direktur Legal & Complaince BRI, maka pengunduran dirinya disampaikan melalui RUPSLB dan pengunduran dirinya ini disetujui. RUPSLB ini juga meyetujui mengangkat Direktur Operasional Indra Merviana sebagai Pjs. Direktur Utama Bank L ampung. Mulai hari ini Indra Merviana Direktur Utama Bank Lampung. Hasil RUPS ini kemudian akan disampaikan ke OJK untuk dilakukan penilaian kemampuan dan kepatutan” ungkap Muhammad Firsada.

Dalam RUPS juga disampaikan beberapa hal – hal penting lainnya, Diantaranya mengenai jumlah deviden yang diperoleh Kabupaten/Kota, CSR dan hal-hal penting strategis menyangkut Bank Lampung.u

"Kami juga menyampaikan kerjasama usaha bank dengan Bank Jatim, dimana OJK telah menetapkan tanggal 24 Desember 2025 bahwa Bank Lampung sudah KUB dengan Bank Jatim, sehingga kita mendapatkan persetujuan dari semua pemegang saham," katanya.