Longsor Banjarnegara, 15 Orang Tewas
Longsor di Banjarnegara, Jareng. (Foto: suaramerdeka.com) SEMARANG, Teraslampung,com — Longsor kembali terjadi di wilayah Kabupaten Banjarnegara, Jawa Tengah, Jumat (12-12) sekitar pukul 18.00 WIB. Longsor terjadi di Dusun Jemblung, D...
| Longsor di Banjarnegara, Jareng. (Foto: suaramerdeka.com) |
Teraslampung,com — Longsor kembali terjadi di wilayah Kabupaten Banjarnegara, Jawa Tengah, Jumat (12-12) sekitar pukul 18.00 WIB. Longsor
terjadi di Dusun Jemblung, Desa Sampang, Kecamatan Karangkobar, Kab.
Banjarnegara setelah sebelumnya hujan deras.
Sabtu malam (14/12) jumlah korban yang berhasil dievakuasi sebanyak 15 orang,
Sementara seratusan korban lain masih dalam pencarian.
Haryono Kepala kantor SAR Semarang, Basarnas mengatakan, pencarian hari ini
terpaksa dihentikan pada pukul 15.00 WIB karena hujan deras. “Pagi pukul 06.00
WIB kami mulai melakukan pencarian tapi pada pukul 15.00 WIB pencarian terpaksa
kami hentikan karena hujan deras,” kata Agus.
pecarian, menurut Agus, terkendala karena lokasi yang luas dan letak rumah yang
sulit akibat amblas dan tertimbun longsor. Sampai berita ini diturunkan
tercatat 15 Korban tewas, 18 selamat terdiri dari delapan
luka ringan dan 10 luka berat.
SAR gabungan dari BPBD, BNPB, TNI, Polri, Basarnas, PMI, Tagana, relawan dan
masyarakat masih melakukan pencarian korban,” kata Kepala Pusat Data Informasi
dan Humas BNPB Sutopo Purwo Nugroho, Sabtu (13/12).
menambahkan, kondisi medan cukup berat. Alat-alat berat diperlukan untuk
membuka jalan yang tertutup longsor.
BNPB, Syamsul Maarif, telah melaporkan penanganan bencana longsor kepada Presiden.
Bupati Banjarnegara pengendali operasi tanggap darurat. BNPB mendampingi dan
memperkuat BPBD Banjarnegara dan BPBD Jateng dalam penanganan ini,”kata Sutopo.
SAR Nasional (Basarnas) Kantor SAR Semarang mencatat, sedikitnya 642 personel
Tim SAR gabungan terlibat dalam proses operasi SAR korban tanah longsor di
Karangkobar Banjarnegara, pada Sabtu (13/12). Tim SAR gabungan terdiri dari 28
instansi dan organisasi SAR dari Basarnas, TNI, Polri, BPBD, dan organisai SAR
lainnya.
Sumber: suaramerdeka.com



